INFOACEH.netINFOACEH.netINFOACEH.net
  • Beranda
  • Aceh
  • Nasional
  • Dunia
  • Umum
  • Ulama Aceh
  • Syariah
  • Politik
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Opini
  • Olahraga
  • Hukum
  • Gaya Hidup
Cari Berita
© 2026 PT. INFO ACEH NET. All Rights Reserved.
Font ResizerAa
Font ResizerAa
INFOACEH.netINFOACEH.net
Cari Berita
  • Beranda
  • Aceh
  • Nasional
  • Luar Negeri
  • Umum
  • Biografi Ulama Aceh
  • Syariah
  • Politik
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Opini
  • Olahraga
  • Hukum
  • Kesehatan & Gaya Hidup
Follow US
© 2026 PT. INFO ACEH NET. All Rights Reserved.
Umum

Banda Aceh Terima ADINKES Award Kategori Penanggulangan AIDS, TBC dan Malaria

Last updated: Rabu, 22 Oktober 2025 16:07 WIB
By M Ichsan
Share
Lama Bacaan 4 Menit
Wali Kota Banda Ace Illiza Sa’aduddin Djamal menerima ADINKES Award 2025 kategori Penanggulangan AIDS, Tuberkulosis, dan Malaria (ATM) yang diserahkan oleh Wamendagri Bima Arya di Hotel Lorin Dwangsa, Surakarta, Selasa (21/10).
Wali Kota Banda Ace Illiza Sa’aduddin Djamal menerima ADINKES Award 2025 kategori Penanggulangan AIDS, Tuberkulosis, dan Malaria (ATM) yang diserahkan oleh Wamendagri Bima Arya di Hotel Lorin Dwangsa, Surakarta, Selasa (21/10).
SHARE

Solo, Infoaceh.net — Wali Kota Banda Ace Illiza Sa’aduddin Djamal menerima Penghargaan ADINKES Award 2025 dari Asosiasi Dinas Kesehatan Seluruh Indonesia (ADINKES) untuk kategori Penanggulangan AIDS, Tuberkulosis, dan Malaria (ATM). Penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya dalam acara Pelatihan dan Lokakarya Nasional (PENTALOKA) ADINKES 2025 yang digelar di Hotel Lorin Dwangsa, Surakarta, Selasa (21/10).

Acara yang dibuka secara resmi oleh Wamendagri ini dihadiri kepala daerah dan kepala dinas kesehatan dari seluruh Indonesia. Banda Aceh menjadi salah satu daerah yang memperoleh apresiasi atas keberhasilan dan komitmen dalam pembangunan kesehatan, khususnya dalam upaya pengendalian dan penanggulangan AIDS, TBC serta mempertahankan eliminasi malaria.

Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh kembali melaksanakan pengabdian kepada masyarakat melalui Bakti Sosial (Baksos) Meuseuraya Tahun 2026 di Kabupaten Pidie Jaya, Kamis (1/1).
Rektor USK Pimpin Baksos Meuseuraya Bersihkan Masjid Pascabanjir di Pidie Jaya

Wamendagri Bima Arya menegaskan indikator utama transformasi sosial di negara maju dapat dilihat dari keberhasilan pembangunan kesehatan masyarakat.

- ADVERTISEMENT -

“Negara maju selalu ditandai dengan terpenuhinya indikator kesehatan, mulai dari usia harapan hidup, angka kematian ibu, prevalensi stunting, hingga insidensi tuberkulosis. Saat ini, TBC menjadi penyebab kematian tertinggi kedua di dunia. Karena itu, kepala daerah harus memiliki sense of emergency dan berkolaborasi dengan semua pihak, seperti saat kita bersama-sama menghadapi pandemi COVID-19,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menyoroti pentingnya pembaruan data (updating data) sebagai kunci dalam penanganan stunting dan penyakit menular lainnya.

- ADVERTISEMENT -
Malam pergantian Tahun Baru 2026 di Kota Banda Aceh berlangsung tanpa perayaan, Rabu malam (31/12). (Foto: Ist)
Empati untuk Korban Bencana, Malam Tahun Baru 2026 di Banda Aceh Tanpa Perayaan

“Persoalan utama stunting sering kali ada pada data. Metode pengukuran yang tidak tepat membuat intervensi menjadi kurang efektif. Selain itu, kolaborasi dengan sektor swasta dan korporasi juga penting untuk mendukung pendanaan penanganan stunting,” tambahnya.

Terkait pengendalian konsumsi rokok, Wamendagri mengingatkan kepala daerah tetap teguh dalam menerapkan kebijakan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) serta memperkuat edukasi kepada masyarakat.

“Resepnya tetap sama: bangun kemitraan pentahelix, perkuat data prevalensi, tingkatkan sosialisasi, dan awasi iklan-iklan rokok. Kepala daerah harus berani menegakkan aturan demi melindungi generasi kita dari dampak buruk rokok,” tegas Bima Arya.

Puluhan ribu personel TNI yang dikerahkan dalam penanganan bencana Aceh-Sumatera tidak bekerja cuma-cuma. Setiap personel yang bertugas di lapangan memperoleh uang makan dan uang lelah dengan total Rp165 ribu per hari. (Foto: Ist)
Tidak Gratis, Personel TNI Tangani Bencana Aceh–Sumatera Terima Uang Rp165 Ribu per Hari

Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal dalam kesempatan yang sama menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas penghargaan tersebut. Ia menyebut penghargaan ADINKES 2025 menjadi motivasi untuk memperkuat sistem kesehatan yang tangguh dan berkelanjutan di Banda Aceh melalui program Resilient Sustainable System for Health (RSSH).

- ADVERTISEMENT -

“Melalui RSSH, kami berupaya membangun sistem kesehatan yang lebih responsif dan berkeadilan. Ini sejalan dengan visi ‘Banda Aceh Kolaborasi’, karena keberhasilan penanganan AIDS, TBC, dan Malaria membutuhkan keterlibatan semua pihak — pemerintah, dunia usaha, komunitas, dan masyarakat,” ujar Illiza.

Illiza menambahkan, meskipun Banda Aceh telah mencapai eliminasi malaria, tantangan penyakit menular lainnya seperti TBC dan AIDS masih membutuhkan perhatian serius.

“Kasus TBC masih cukup tinggi dan kasus AIDS menunjukkan peningkatan. Karena itu, RSSH menjadi langkah strategis untuk memperkuat perencanaan, penganggaran, dan kemitraan lintas sektor agar layanan kesehatan kita semakin tangguh,” lanjutnya.

Banda Aceh menjadi salah satu daerah pelaksana awal program RSSH sejak tahun 2022, yang kemudian diperluas ke Aceh Besar dan Pidie pada tahun 2023. Wali Kota Illiza berharap inisiatif ini dapat terus berlanjut hingga mencakup seluruh kabupaten/kota di Aceh.

“Penghargaan ini menjadi pengingat bagi kami untuk terus berinovasi dan berkolaborasi dalam mewujudkan sistem kesehatan yang inklusif, berkelanjutan, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat,” tutup Illiza.

TAGGED:ADINKES Award 2025Banda AcehBima AryaIlliza Sa’aduddin DjamalKesehatan Acehmalariapenanggulangan AIDSpenghargaan nasionalRSSHTBCwww.infoaceh.net
Previous Article Plt. Kadis Pendidikan Aceh Murthalamuddin, Ketua Nazhir Yayasan Wakaf Haroen Aly Irawan Abdullah, Direktur Dayah DQA Ustaz Hajarul Akbar MA dan Kepala SMP-SMA DQA menabuh rapa'i pada pembukaan Damasquss IV tahun 2025 di Komplek Dayah DQA, Gampong Tumbo Baro, Kuta Malaka, Aceh Besar, Rabu (22/10). (Foto: Ist) Semarak Hari Santri, 1.205 Siswa Meriahkan Damasquss IV Dayah Darul Quran Aceh
Next Article Jelang Laga Panas Lawan PSMS Medan, Persiraja Matangkan Persiapan di Deli Serdang

Populer

Siapa Andini Permata Videonya Berdurasi 2 Menit 31 Detik Bareng Adiknya Viral di Medsos
Umum
Siapa Andini Permata? Sosok Fiktif di Balik Video 2 Menit 31 Detik yang Jadi Umpan Penipuan Digital
Jumat, 11 Juli 2025
Puluhan ribu personel TNI yang dikerahkan dalam penanganan bencana Aceh-Sumatera tidak bekerja cuma-cuma. Setiap personel yang bertugas di lapangan memperoleh uang makan dan uang lelah dengan total Rp165 ribu per hari. (Foto: Ist)
Nasional
Tidak Gratis, Personel TNI Tangani Bencana Aceh–Sumatera Terima Uang Rp165 Ribu per Hari
Kamis, 1 Januari 2026
Viral Link Video Syakirah Versi Terbaru Berdurasi 16 Menit Beredar di X dan TikTok
Umum
Viral Link Video Syakirah Versi Terbaru Berdurasi 16 Menit Beredar di X dan TikTok
Rabu, 28 Mei 2025
Masyarakat Gampong Tibang, Kecamatan Pidie, pada Rabu (31/12) menyalurkan bantuan nasi bungkus untuk warga Pidie Jaya yang terdampak banjir bandang dan longsor. (Foto: Ist)
Surat Warga
Solidaritas Nasi Bungkus dari Pidie Mengalir ke Pijay, Digerakkan Kaum Ibu
Kamis, 1 Januari 2026
Pengoperasian fungsional Jalan Tol Padang Tiji–Seulimeum kembali diperpanjang hingga 8 Januari 2026 dan diberlakukan selama 24 jam penuh. (Foto: Ist)
Umum
Pengoperasian Tol Padang Tiji–Seulimeum Diperpanjang hingga 8 Januari Selama 24 Jam
Rabu, 31 Desember 2025

Paling Dikomentari

Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah atau Dek Fad saat melepas pelari bercelana pendek di event olahraga FKIJK Aceh Run 2025 yang digelar di lapangan Blang Padang Banda Aceh, Ahad pagi (11/5). (Foto: Dok. Infoaceh.net)
Olahraga

Tanpa Peduli Melanggar Syariat, Wagub Fadhlullah Lepas Pelari Bercelana Pendek di FKIJK Aceh Run

Sabtu, 11 Oktober 2025
Anggota Komisi III DPR RI asal Aceh, M Nasir Djamil
Aceh

Komisi III DPR RI Minta Polisi Tangkap Gubsu Bobby Terkait Razia Mobil Plat Aceh

Minggu, 28 September 2025
UMKM binaan BRI sukses ekspansi pasar Internasional
Ekonomi

Negara Diam, UMKM Digasak Shopee-Tokopedia-TikTok

Jumat, 25 Juli 2025
Anggun Rena Aulia
Kesehatan & Gaya Hidup

Serba Cepat, Serba Candu: Dunia Baru Gen Z di Media Sosial

Minggu, 19 Oktober 2025
Fenomena penggunaan jasa joki akademik di kalangan dosen untuk meraih gelar profesor mulai menjadi sorotan di Aceh. (Foto: Ilustrasi)
Pendidikan

Fenomena Joki Profesor di Aceh: Ancaman Serius bagi Marwah Akademik

Jumat, 12 September 2025
FacebookLike
XFollow
PinterestPin
InstagramFollow
YoutubeSubscribe
TiktokFollow
TelegramFollow
WhatsAppFollow
ThreadsFollow
BlueskyFollow
RSS FeedFollow

Berita Lainnya

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Joko Krisdiyanto.
Umum

2.051 Personel Polri Jajaran Polda Aceh Naik Pangkat

Kamis, 1 Januari 2026
Kakanwil Kemenag Aceh Azhari melantik Nasruddin SAg MPdI sebagai Kakankemenag Kabupaten Aceh Tenggara, Rabu (31/12). (Foto: Ist)
Umum

Nasruddin Dilantik sebagai Kakankemenag Aceh Tenggara  

Kamis, 1 Januari 2026
Kapolda Aceh Irjen Pol Marzuki Ali Basyah menghibur anak-anak  di posko pengungsian pasca kenaikan aktivitas Gunung Burni Telong yang berstatus siaga di Kecamatan Timang Gajah, Bener Meriah, Rabu (31/12). (Foto: Ist)
Umum

Kapolda Aceh Hibur Anak-anak Pengungsi Gunung Burni Telong Siaga

Kamis, 1 Januari 2026
PLN terus bekerja keras memulihkan sistem kelistrikan pascabencana banjir dan longsor yang melanda Provinsi Aceh. (Foto: Ist)
Ekonomi

Pulihkan Listrik 1.214 Desa, PLN Aceh Terus Berjuang Tembus Akses ke 180 Desa Terisolir  

Kamis, 1 Januari 2026
Kantor Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh. (Foto: Ist)
Aceh

MPU Aceh Tidak Dilibatkan dalam Tim Kerja Rencana Rehabilitasi Rekonstruksi Pascabencana

Rabu, 31 Desember 2025
Ramond Dony Adam, influencer yang juga politisi PDI Perjuangan (PDIP) asal Aceh, resmi melaporkan aksi teror mengerikan yang menimpa dirinya ke Polda Metro Jaya, Rabu (31/12/2025).
Umum

Kritik di Medsos Berujung Teror, Mantan Caleg DPR RI PDIP Asal Aceh Lapor Polisi

Rabu, 31 Desember 2025
Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem. (Foto: Ist)
Aceh

Mualem Pikirkan Daging Meugang untuk Warga Aceh Pascabencana 

Rabu, 31 Desember 2025
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo kembali mengunjungi Kabupaten Aceh Tamiang pada Rabu (31/12) untuk memastikan proses penanggulangan dan pemulihan atau recovery pascabencana banjir. (Foto: Ist)
Nasional

Kembali Kunjungi Aceh Tamiang, Kapolri Pastikan Pemulihan Pascabencana Berjalan Optimal

Rabu, 31 Desember 2025
TAMPILKAN LAINNYA
INFOACEH.netINFOACEH.net
Follow US
© 2026 PT. INFO ACEH NET. All Right Reserved.
Developed by PT. Harian Aceh Indonesia
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
  • Disclaimer
Logo Info Aceh
Selamat datang di Website INFOACEH.net
Username atau Email Address
Password

Lupa password?