Sabang, Infoaceh.net – Kejaksaan Negeri (Kejari) Sabang bekerja sama dengan Cabang Dinas Pendidikan (Disdik) Wilayah Kota Sabang menggelar Seleksi Duta Pelajar Sadar Hukum Jenjang SMA/SMK se-Kota Sabang Tahun 2025.
Kegiatan yang berlangsung di aula SMA Negeri 1 Sabang ini menjadi panggung bagi para pelajar untuk menunjukkan pemahaman mereka tentang pentingnya kesadaran hukum sejak usia dini.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sabang, Elvin Arjuna Candra SH MH yang membuka acara, Kamis (20/11) menegaskan ajang tersebut bukan hanya kompetisi mencari juara, melainkan langkah strategis menanamkan integritas serta karakter hukum kepada generasi muda.
Ia juga mengingatkan para pelajar mengenai tantangan besar yang dihadapi Generasi Z di era digital.
“Di usia remaja, arus informasi sangat deras. Pesan saya, adik-adik harus pintar memfilter, terutama di media sosial. Hati-hati dalam pergaulan, hindari bullying atau perundungan, serta jangan menyebar hoaks karena semua itu ada konsekuensi pidananya,” ujar Kajari Sabang.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota Sabang, Moh. Iqbal AR ST MSi memberikan apresiasi atas sinergitas yang terbangun antara Dinas Pendidikan dan Kejari Sabang.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi untuk menyeleksi putra-putri terbaik yang memiliki tingkat pemahaman tinggi mengenai kesadaran hukum.
“Juara terpilih, satu putra dan satu putri, nantinya akan mewakili Kota Sabang bersaing di tingkat Provinsi Aceh,” ujarnya.
Seleksi ini diikuti perwakilan dari empat sekolah: SMA Negeri 1 Sabang, SMA Negeri 2 Sabang, SMK Negeri 1 Sabang dan SMA Islam Al-Mujaddid. Para peserta diuji langsung oleh dewan juri dari Kejari Sabang dengan berbagai aspek penilaian objektif.
Hasilnya, Juara I diraih Risky Al Fahiz (SMKN 1 Sabang) dan Najwa Mauliza (SMAN 1 Sabang). Posisi Juara II Angga Sudji Pranoto (SMAN 1 Sabang) dan Aurha Kharima (SMAN 2 Sabang).
Juara III diberikan Yardhan Al Fatah (SMA Islam Al-Mujaddid) dan Shilvia Ramadhani (SMK N 1 Sabang).
Berdasarkan akumulasi nilai dan penilaian objektif, dewan juri menetapkan Risky Al Fahiz sebagai Juara I Kategori Putra dan Najwa Mauliza sebagai Juara I Kategori Putri.
Keduanya secara resmi dinobatkan sebagai Duta Pelajar Sadar Hukum Kota Sabang Tahun 2025 dan berhak melaju ke tingkat Provinsi Aceh.
Kajari Sabang berharap para wakil yang terpilih mempersiapkan diri dengan matang menghadapi kompetisi yang lebih besar.
“Kita ingin mendapatkan wakil terbaik yang bisa bersaing dan membanggakan Sabang di tingkat Provinsi Aceh nanti,” ujarnya.
Dengan terselenggaranya seleksi ini, Kejari Sabang dan Cabang Dinas Pendidikan Kota Sabang berharap kesadaran hukum dapat terus tumbuh di kalangan pelajar, sekaligus mempersiapkan generasi muda yang berintegritas, cerdas serta mampu berkontribusi positif bagi masa depan daerah.



