Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Gelar TTG Aceh 2025 Dibuka, 14 Kabupaten Tampilkan Inovasi Teknologi Lokal

Pemerintah Aceh resmi membuka Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Provinsi Aceh XXVI Tahun 2025, di Kabupaten Aceh Barat Daya, Rabu malam (28/5). Kegiatan itu dibuka oleh Plt Sekda Aceh M. Nasir Syamaun yang hadir mewakili Gubernur Aceh Muzakir Manaf.
Plt. Sekda Aceh M Nasir Syamaun didampingi Bupati Abdya Safaruddin membuka Gelar TTG XXVI Provinsi Aceh di Lapangan Pulau Kayu, Susoh, Aceh Barat Daya, Rabu malam, 28 Mei 2025

Blangpidie, Infoaceh.net — Pemerintah Aceh resmi membuka Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Provinsi Aceh XXVI Tahun 2025, di Kabupaten Aceh Barat Daya, Rabu malam (28/5). Kegiatan itu dibuka oleh Plt Sekda Aceh M. Nasir Syamaun yang hadir mewakili Gubernur Aceh Muzakir Manaf.

Dalam sambutan gubernur yang dibacakan M. Nasir, disebutkan Gelar TTG merupakan wadah penting untuk memperkuat semangat inovasi lokal guna menjawab berbagai kebutuhan masyarakat berbasis potensi daerah masing-masing.

“Gelar Teknologi Tepat Guna merupakan salah satu wujud nyata komitmen kita dalam menggali, mengembangkan, dan memanfaatkan inovasi berbasis lokal untuk mendukung kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan yang digelar setiap tahun ini mempertemukan para inovator dari berbagai kabupaten/kota di Aceh yang menampilkan berbagai alat dan teknologi tepat guna hasil karya masyarakat.

Tahun ini, sebanyak 14 kabupaten/kota berpartisipasi dalam lomba inovasi alat TTG dan lomba Posyantek. Para pemenang akan mewakili Aceh di tingkat nasional.

“Atas nama Pemerintah Aceh, kami mengucapkan selamat dan sukses kepada para pemenang. Teruslah berkarya dan menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya,” kata M. Nasir dalam sambutannya.

Ia juga menekankan pentingnya tindak lanjut dari inovasi yang telah dilombakan. Pemerintah daerah diminta segera mengurus hak cipta, melakukan standarisasi, serta memfasilitasi pemasaran alat-alat tersebut agar memberi manfaat nyata bagi masyarakat luas.

“Segera lakukan standarisasi, urus hak paten dan hak cipta, serta fasilitasi pemasaran produk-produk tersebut, sehingga dapat memberikan kontribusi nyata bagi penguatan ekonomi daerah,” tegasnya.

Lebih lanjut, Plt Sekda mengajak semua kabupaten/kota untuk aktif berpartisipasi dalam Gelar TTG ke depan dan mempertimbangkan menjadi tuan rumah.

“Peran serta yang merata dari seluruh daerah akan memperkaya khasanah inovasi Aceh dan memperkuat jejaring antar pelaku TTG,” ucapnya.

Plt Sekda berharap kegiatan ini menjadi momentum memperkuat kolaborasi antara akademisi, swasta, pemerintah, dan komunitas dalam menciptakan solusi teknologi yang berkelanjutan dan berdampak nyata.

“Melalui Gelar Teknologi Tepat Guna, kita hadirkan solusi dalam membangun negeri,” ujarnya.

author avatar
M Ichsan

Lainnya

Satria Arta Kumbara yang jadi Tentara Bayaran Rusia Terlilit Utang Rp 750 Juta serta Terlibat Judol dan Pinjol
Jangan Sampai Bernasib Seperti Tom Lembong
12 Tewas dalam Bentrokan Thailand-Kamboja di Perbatasan Sengketa
Mengenal Kopassus Kamboja yang Pernah Digembleng Prabowo, Sampai Adopsi Simbol Milik TNI AD
Ini Peta Kekuatan Thailand vs Kamboja
Imbas Karnaval Sound Horeg di Malang, Pemerintah Desa Malah Minta Lansia & Bayi Mengungsi
Arya Daru Malam-malam ke Rooftop Gedung Kemlu dan Tinggalkan Tas Belanja Sebelum Ditemukan Tewas
Bentrokan Berdarah di Pemalang, Pengawal IB HRS Sempat Debat dengan Polisi: Curiga Dijebak?
Babe Aldo Ejek Pasukan PWI-LS Pengikut Imad, Berniat Ratakan Pengajian tapi Keok Dilawan Jemaah
Ceramah Habib Rizieq di Pemalang Berujung Ricuh, Kuasa Hukum: NEO PKI Biangnya!
Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir
Presiden RI Prabowo Subianto
US pension funds pour into crypto market
Gus Muhaimin saat peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-27 PKB di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Rabu malam, 23 Juli 2025.
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Literasi Universitas Syiah Kuala (USK) melakukan terobosan kreatif dengan mengolah ampas kopi menjadi sabun cuci piring. Kegiatan ini berlangsung di GOR Kampung Lut Kucak, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten Bener Meriah.
Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi
Seorang ibu muda berinisial FT (28) memenggal kepala suaminya, DI, dalam sebuah insiden berdarah yang dipicu oleh konflik rumah tangga dan kekerasan terhadap anak.
Gerai Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di Desa Pucangan, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, justru dibongkar total.
Bentrok saat Ceramah Rizieq Shihab di Pemalang Tak Bisa Dibendung meski Dijaga 600 Lebih Polisi
KPK Panggil Bos Indomarco di Kasus Korupsi Bansos Era Jokowi
Tutup
Enable Notifications OK No thanks