Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Peringati Earth Hour, Pj Bupati Aceh Besar Serukan Pemadaman Lampu Selama 1 Jam

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyerukan dan mengajak masyarakat mematikan lampu dan alat-alat elektronik selama satu jam pada interval pukul 23.00-24.00, Sabtu (23/3)

JANTHO – Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyerukan dan mengajak masyarakat untuk mematikan lampu dan alat-alat elektronik selama satu jam pada interval pukul 23.00-24.00, Sabtu (23/3/2024).

Hal ini berkaitan dengan peringatan Earth Hour (Jam untuk Bumi) tahun 2024 yang mengusung tema “Momen Terbesar untuk Bumi”.

Menurut Iswanto, terkait pelaksanaan Earth Hour tahun 2024 ini telah mengeluarkan Surat Edaran kepada Forkopimda, DPRK, Kepala OPD, pimpinan instansi vertikal, para camat, dan keuchik di 604 gampong.

Hal ini sebagai dukungan Pemkab Aceh Besar bersama masyarakatnya, sehingga diharapkan memberikan solusi terhadap masalah lingkungan.

“Imbauan tersebut atas pertimbangan bahwa pada pukul 23.00-24.00 WIB, aktivitas berbuka puasa, tarawih dan witir sudah selesai kita laksanakan. Ini juga sekaligus sebagai kampanye ramah lingkungan, bentuk kepedulian kepada bumi, dan harus mendapat dukungan kolektif dari seluruh lapisan masyarakat, termasuk di Aceh Besar,” ungkap Iswanto di Kota Jantho, Jum’at (22/3/2024).

Kepada perangkat OPD dan perangkat gampong, Pj Bupati juga mengimbau untuk melakukan sosialisasi dan mengajak seluruh staf dan masyarakat gampong untuk melakukan gerakan mematikan lampu dan alat elektronik selama 1 jam.

Dikatakannya, kegiatan Earth Hour tahun 2024 tersebut berlangsung serentak di seluruh dunia, termasuk Indonesia, pada Sabtu (23/3/2024).

Kegiatan ini merupakan agenda lingkungan yang rutin berlangsung setiap tahun.

Kegiatan Earth Hour setiap tahunnya diorganisir oleh organisasi World Wide Fund for Nature (WWF).

Gerakan ini sudah berlangsung selama 18 tahun dan sukses mengajak jutaan orang di seluruh dunia berpartisipasi.

Sesuai dengan sebutannya, lanjut Pj Bupati Aceh Besar, gerakan ini dilakukan dengan cara memberi waktu jeda/istirahat untuk bumi.

Jeda ini diharapkan bisa membuat bumi beristirahat sejenak dan memperbaiki kerusakan lingkungan yang terjadi.

Dengan mematikan lampu selama satu jam sekali setahun, maka akan dapat membantu bumi melawan masalah iklim.

Iswanto menambahkan, tujuan Earth Hour mendorong pemerintah, individu, dan pelaku usaha untuk ikut bertanggung jawab atas jejak ekologis yang mereka keluarkan.

Tindakan kecil dari kegiatan Earth Hour juga diharapkan bisa memberikan solusi terhadap masalah lingkungan dan pemanasan global.

Untuk itu, Iswanto mengajak seluruh lapisan masyarakat di Aceh Besar agar ikut serta mematikan lampu dan alat-alat elektronik selama 1 jam pada peringatan Earth Hour tahun 2024.

“Pemkab Aceh Besar memberi apresiasi atas kegiatan Earth Hour ini. Mari kita dukung bersama demi mengatasi masalah lingkungan,” pungkas Pj Bupati Aceh Besar. (IA)

author avatar
Redaksi
Redaksi INFOACEH.net

Lainnya

Ketua DPP PDIP Ribka Tjiptaning menyampaikan orasi dalam peringatan 29 tahun Kudatuli di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (27/7/2025). (Foto: dok. PDIP)
Ketua DPP PDIP Ribka Tjiptaning saat berorasi dalam peringatan 29 tahun Kudatuli di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (27/7/2025). (Foto: dok. PDIP)
Streamer Bigmo kembali menuai kecaman usai ucapannya yang dinilai menghina suku Sunda viral di media sosial. (Foto: tangkapan layar YouTube Bigmo)
Klose Foto : Wapres ke-13 RI Ma’ruf Amin saat menyampaikan sambutan dalam Milad ke-50 MUI di Asrama Haji, Jakarta Timur, Sabtu (26/7/2025).
Anggota Komisi V DPR RI, Sudjatmiko, mengkritisi lambannya pembangunan proyek IKN dan meminta pemerintah serius menyelesaikannya. (Foto: dok. DPR RI)
Jailani (45), pelaku pemerkosaan terhadap nenek kandungnya sendiri, saat diamankan polisi usai dihajar massa di Sergai, Sumatera Utara. (Foto: dok. Polres Sergai)
Ketua PKK dan Dekranasda Banda Aceh Dessy Maulidha meninjau pembinaan kerajinan di gampong pangoe deah
Foto Fajran Zain Saat Mengisi Ceramah Safari Subuh di Masjid Alfalah, Kota Sigli
Wali Kota Illiza Sa’aduddin Djamal bersama anggota Komisi X DPR RI di Balai Kota Banda Aceh
PT Bank Jago Tbk kembali mencatatkan kinerja cemerlang sepanjang semester I-2025
Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh Kompol Fadillah Aditya Pratama
Pangdam IM Mayjen TNI Niko Fahrizal menyambut Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dan Wakasad Letnan Jenderal TNI Tandyo Budi Revita yang singgah di Bandara SIM, Blang Bintang, Aceh Besar, Sabtu pagi (26/7). (Foto: Ist)
Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA) bersama Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) menggelar pertemuan strategis di Jakarta
Komisi X DPR RI bersama Dirjen Dikti Kemdiktisaintek Prof Khairul Munadi menggelar pertemuan dengan sivitas akademika Universitas Syiah Kuala (USK) di Balai Senat USK, Banda Aceh, Jum'at, 25 Juli 2025. (Foto: Ist)
Rute dan lokasi parkir gelaran Aksi Bela Palestina, di Banda Aceh, Ahad pagi (27/7/2025).
Bupati Aceh Besar Muharram Idris menyerahkan bantuan untuk masjid di Lhoong, usai membuka Jambore Kemanusiaan Peduli Kesehatan Masyarakat Daerah Pesisir di Gedung UDKP Kecamatan Lhoong, Aceh Besar, Sabtu (26/7). (Foto: Ist)
Gubernur Aceh Muzakir Manaf memimpin rapat terbatas membahas penyusunan RAPBA 2026 di kediamannya di Lhokseumawe, Sabtu (26/7). (Foto: Ist)
Subuh Keliling BSI Aceh di Masjid Baitul Musyahadah (Kupiah Meuketop), Seutui, Banda Aceh, Sabtu pagi (26/7). (Foto: Ist)
Dunia birokrasi di Kabupaten Pidie diguncang dugaan skandal moral pejabat publik, Camat Padang Tiji dilapor ke polisi setelah diduga kepergok berduaan dengan istri orang dalam mobil dinas. (Foto: Ilustrasi)
Ingin Awet Muda? Santap 7 Buah Tinggi Kolagen Ini

Daftar Buah Tinggi Kolagen untuk Kulit Awet Muda

Kesehatan & Gaya Hidup
Tutup