Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Redakan Ketegangan Aceh–Sumut, Mualem dan Bobby Diminta Ngopi Bareng

Gubernur Aceh Muzakkir Manaf (Mualem) bersama Gubernur Sumut Bobby Nasution

Banda Aceh, Infoaceh.net – Di tengah menghangatnya isu perbedaan kebijakan dan dinamika antarwilayah, dengan meningkatnya ketegangan Aceh–Sumatera Utara (Sumut), DPW Partai Gelora Indonesia Provinsi Aceh menyerukan ajakan terbuka kepada Gubernur Aceh, Muzakkir Manaf (Mualem) dan Gubernur Sumatera Utara, Muhammad Bobby Afif Nasution, untuk segera bertemu dalam suasana santai.

Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Provinsi Aceh, Dicky Saputra menilai, dialog informal dengan duduk bersama sambil menikmati secangkir kopi akan lebih efektif meredakan ketegangan dibanding pertemuan resmi yang penuh protokol.

“Kami masyarakat Aceh dan Sumut berharap kedua pemimpin segera bertemu. Tidak harus di ruang rapat yang kaku, tapi di meja sederhana, ditemani kopi dan niat baik untuk menyelesaikan persoalan,” ujar Dicky dalam seruannya, Rabu (1/10/2025).

Menurutnya, isu-isu teknis seperti perbedaan aturan plat kendaraan, potensi perbedaan penerimaan daerah (PAD), hingga persoalan batas wilayah, tidak boleh mengikis rasa persaudaraan yang telah lama terjalin antara masyarakat Aceh dan Sumut.

“Masalah ini bukan sekadar teknis. Ini tentang menjaga harmoni sosial, rasa aman, dan kepercayaan antar masyarakat. Lebih jauh lagi, tentang bagaimana kita mewariskan semangat persatuan kepada generasi mendatang,” tambahnya.

Dicky menegaskan, langkah sederhana seperti ngopi bareng akan menjadi simbol kuat bahwa dialog selalu lebih utama daripada konflik.

Pertemuan itu juga bisa memperlihatkan kepada publik bahwa kedua gubernur mampu menunjukkan kedewasaan berdemokrasi, sekaligus teladan bagi rakyat di dua provinsi.

“Kami menunggu, Pak Gubernur. Bukan hanya keputusan, tapi juga keteladanan. Mari tunjukkan kepada Indonesia bahwa Aceh dan Sumatera Utara adalah contoh persatuan dan semangat gotong royong,” tegasnya.

Seruan ini mendapat perhatian publik karena muncul di tengah meningkatnya tensi di lapangan, terutama di kawasan perbatasan. Beberapa kalangan menilai, pendekatan dialogis seperti yang diusulkan Gelora Aceh bisa menjadi jalan tengah untuk mendinginkan situasi.

Kini, masyarakat menanti apakah Gubernur Aceh Muzakkir Manaf dan Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution akan merespons ajakan tersebut.

Jika terwujud, pertemuan sederhana dengan secangkir kopi bisa menjadi simbol persaudaraan baru bagi dua daerah bertetangga itu.

author avatar
M Saman
Infoaceh.net

Kasih Komentar

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Lainnya

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tutup