Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Sayuti Abubakar: 80 Persen Pekerja ORF Blok Andaman Harus Putra Aceh

Sebagai bentuk kesiapan, Pemko Lhokseumawe telah merancang program pelatihan kerja sektor migas yang dibiayai melalui APBK. Program ini bertujuan meningkatkan daya saing tenaga kerja lokal di industri energi yang kompetitif.
Lhokseumawe ditetapkan sebagai lokasi pembangunan Onshore Receiving Facility (ORF) untuk pengolahan minyak dan gas dari Blok Andaman, khususnya Sumur Tangkulo 1. (Foto: Ist)

BANDA ACEH, Infoaceh.net — Kota Lhokseumawe resmi ditetapkan sebagai lokasi pembangunan Onshore Receiving Facility (ORF) untuk pengolahan minyak dan gas dari Blok Andaman, khususnya Sumur Tangkulo 1.

Keputusan strategis ini diumumkan dalam rapat koordinasi yang digelar di Pendopo Gubernur Aceh, Selasa (15/7/2025), yang dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan sektor energi nasional dan daerah.

Penetapan ini menjadi tonggak penting bagi Aceh dalam rantai industri migas nasional.

Selain membuka peluang investasi, pembangunan ORF juga diproyeksikan menciptakan lapangan kerja dan mendorong pertumbuhan infrastruktur di kawasan utara provinsi.

Rapat koordinasi tersebut dihadiri Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem, Presiden Direktur Mubadala Energy Indonesia Abdulla Bu Ali, Wali Kota Lhokseumawe Sayuti Abubakar, pejabat SKK Migas, Kementerian ESDM, Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA), serta perwakilan Harbour Energy.

Hadir pula Kepala SKK Migas Kalimantan dan Sulawesi, Azhari Idris, tokoh migas asal Aceh.

Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem menegaskan bahwa pengelolaan sektor migas harus dilakukan secara bertanggung jawab, aman, dan membawa kesejahteraan nyata bagi rakyat Aceh.

Wali Kota Lhokseumawe Sayuti Abubakar menegaskan komitmennya agar masyarakat lokal menjadi bagian utama dalam proyek strategis ini.

Ia mengusulkan agar minimal 80 persen tenaga kerja permanen di ORF berasal dari Aceh.

“Mereka harus dipersiapkan melalui pelatihan teknis sesuai kebutuhan industri, dan kami mendorong agar biaya pelatihan ditanggung oleh kontraktor pelaksana dengan persetujuan SKK Migas,” ujar Sayuti.

Sayuti menambahkan, keterlibatan masyarakat bukan hanya soal ekonomi, melainkan bagian dari strategi sosial untuk menciptakan rasa memiliki terhadap proyek.

Ia mencontohkan keberhasilan pelibatan pemuda lokal dalam proyek Blok A Aceh Timur, yang dilatih di Cepu sebelum dipekerjakan oleh Medco.

Selain tenaga kerja teknis, Sayuti juga meminta agar masyarakat lokal dilibatkan dalam posisi pendukung seperti satuan pengamanan, katering, kebersihan, hingga outsourcing.

Ia mengusulkan proses rekrutmen dilakukan transparan dan melibatkan Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja Kota Lhokseumawe.

Sebagai bentuk kesiapan, Pemko Lhokseumawe telah merancang program pelatihan kerja sektor migas yang dibiayai melalui APBK. Program ini bertujuan meningkatkan daya saing tenaga kerja lokal di industri energi yang kompetitif.

Sayuti menekankan pentingnya pelibatan kontraktor lokal dan BUMD, khususnya PT Pembangunan Lhokseumawe (PTPL), dalam proses Engineering, Procurement, and Construction (EPC).

Menurutnya, sinergi ini akan memperkuat ekonomi lokal sekaligus memperlancar pelaksanaan proyek.

Tak kalah penting, Sayuti mendorong pengelolaan Participating Interest (PI) secara adil dan proporsional sesuai regulasi Kementerian ESDM, agar daerah memperoleh manfaat jangka panjang dari pengelolaan sumber daya alam.

Presiden Direktur Mubadala Energy Indonesia, Abdulla Bu Ali, menyambut baik dukungan pemerintah daerah. Ia menyatakan kesiapan perusahaan untuk berkolaborasi dalam memastikan kesuksesan proyek.

“Kami menyambut baik semangat kolaborasi dari Pemerintah Aceh dan Pemko Lhokseumawe. Mubadala siap memastikan proyek berjalan lancar dan memberi manfaat berkelanjutan bagi masyarakat,” ujarnya.

Dalam rapat tersebut juga dibahas rencana menjadikan Lhokseumawe sebagai lokasi shorebase untuk mendukung logistik proyek-proyek migas lepas pantai di wilayah utara Aceh.

Jika terealisasi, posisi Lhokseumawe sebagai pusat pertumbuhan ekonomi berbasis energi akan semakin strategis.

author avatar
M Ichsan
simple-ad
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Lainnya

Majelis Hakim PN Bireuen menjatuhkan vonis terhadap dua terdakwa kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), yakni R dan JS. (Foto: Ist)
Kasus penghilangan barang bukti kasus dugaan politik uang dalam Pilkada Banda Aceh 2024 dilaporkan ke polisi. (Foto: Ist)
Kapolres Aceh Utara AKBP Trie Aprianto memperlihatkan barang bukti kasus curanmor dalam konferensi pers di Mapolres, Kamis (24/7). (Foto: For Infoaceh.net)
Pemko Banda Aceh melalui Dinas Pangan Pertanian, Kelautan dan Perikanan (DP2KP) bekerja sama dengan Perum BULOG Kanwil Aceh, Kamis (24/7) menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) guna menekan kenaikan harga beras di pasar. (Foto: Ist)
Bupati Aceh Besar Muharram Idris menyambut kunjungan Duta Perwakilan Palestina Syekh Samih Kamel Hajjaj di ruang kerjanya, Jantho, Kamis (24/7). (FOTO/MC ACEH BESAR)
Jamaah haji asal Aceh Utara, Ishak Muhammad Ali (82), yang dirawat di RS King Salman, Madinah, meninggal dunia, Kamis, 24 Juli 2025, pukul 09.56 Waktu Arab Saudi. (Foto: Ist)
Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko membuka Kejuaraan Badminton Kapolda Aceh Cup 2025 di GOR KONI Aceh, Kamis, 24 Juli 2025. (Foto: Ist)
Relawan Jokowi Yakin Roy Suryo cs Dipenjara di Kasus Tudingan Ijazah Palsu: Game Over!
Target 10 ribu langkah per hari untuk hidup sehat ternyata tidak sepenuhnya wajib. Sebuah studi besar berskala global menemukan bahwa 7 ribu langkah sehari sudah cukup signifikan menurunkan risiko kematian dan penyakit kronis.
Kecerdasan buatan (AI) kian merasuk dalam kehidupan anak-anak Indonesia. Namun, di balik pesatnya teknologi, pemerintah dinilai belum sigap menangani potensi dampak psikologis yang mengintai generasi muda.
DPP PKS mengumumkan susunan pengurus Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) se-Indonesia periode 2025–2030, pada Kamis, 24 Juli 2025 di Kantor DPP PKS, Jakarta. (Foto: Dok. DPP PKS)
Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyatakan dukungan penuh terhadap revisi Undang-Undang No 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah dalam Rapat Paripurna ke-25 DPR RI, Kamis (24/7/2025).
Polda Jawa Tengah mengungkap korban luka bentrokan massa pro dan kontra saat pengajian yang dihadiri Habib Rizieq Shihab di Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan, sebanyak 15 orang. Dari jumlah tersebut, empat di antaranya anggota polisi.
Kejati Aceh bersama Kodam IM melaksanakan apel gelar kesiapan pengamanan Kejati dan Kejari se-Wilayah Aceh di halaman kantor Kejati Aceh, Kamis (24/7). (Foto: Infoaceh.net/Muhammad Saman)
PDIP Yakin Hasto Divonis Bebas Besok
4 Polisi Terluka Buntut Bentrok Ormas Perjuangan Walisongo dengan FPI
Satu dari 9 Korban Bentrok saat Acara Habib Rizieq di Pemalang Terluka Parah di Kepala
Korban dari Perjuangan Walisongo Lebih Banyak, Siapa Dalang di Balik Bentrokan Acara IB HRS di Pemalang?
Satria Arta Kumbara yang jadi Tentara Bayaran Rusia Terlilit Utang Rp 750 Juta serta Terlibat Judol dan Pinjol
Jangan Sampai Bernasib Seperti Tom Lembong
Tutup
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Enable Notifications OK No thanks