Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Gol Dianulir Wasit, Persiraja Ditahan PSMS Medan 0-0

Persiraja Banda Aceh gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang PSMS Medan dengan skor 0-0 dalam laga lanjutan putaran kedua Liga 2 Indonesia 2023-2024 di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya Banda Aceh, Sabtu malam (18/11)

BANDA ACEH — Tuan rumah Persiraja Banda Aceh gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang oleh PSMS Medan dengan skor 0-0 dalam laga lanjutan putaran kedua Grup A Liga 2 Indonesia 2023-2024 yang berlangsung di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya Banda Aceh, Sabtu malam (18/11/2023).

Pada pertandingan tersebut, satu gol sah yang diciptakan oleh Persiraja pada menit 50 lewat sundulan Mahamane Toure dianulir wasit yang menyatakan pemain Persiraja itu sudah offside, meskipun posisinya saat mencetak gol terlihat jelas onside.

Persiraja yang tampil di hadapan pendukungnya menurunkan kekuatan penuh seperti Andik Fermansyah, Ferdinand Sinaga dan Mahamane Traure.

Wasit yang memimpin jalannya laga ini terpaksa mengeluarkan sejumlah kartu kuning untuk pemain PSMS Medan dan Persiraja.

Sejumlah peluang tercipta lewat skema serangan yang dibangun oleh Andik dan kawan-kawan, namun belum menghasilkan gol.

Begitupun PSMS Medan yang relatif menguasai jalannya pertandingan mampu menciptakan sejumlah peluang namun rapatnya pertahanan Persiraja sehingga tidak bisa menghasilkan gol.

Jelang berkahirnya babak pertama, pelatih Persiraja Achmad Zulkifli menarik dua pemain sayap yaitu Andik Fermansyah dan Ferdinand Sinaga.

Kedua tim bermain dengan tensi tinggi. Jual beli serangan pun tersaji dalam pertandingan yang disaksikan oleh sekitar 20 ribu penonton. Namun hingga wasit meniup peluit tanda turun minum, skor masih sama kuat 0-0.

Hujan Kartu di Persiraja vs PSMS

Pertandingan berlangsung menarik dan jauh dari kata ‘membosankan’, namun dengan cara yang tidak diharapkan karena para pemain terlibat banyak cekcok di lapangan.

Jelang peluit panjang dibunyikan bahkan saling lempar botol air minum menjadi pemandangan.

Tidak heran jika kemudian wasit mengacungi banyak pemain dengan kartu di sepuluh menit pamungkas dimana empat kartu kuning plus satu kartu merah untuk kubu Persiraja dan empat kartu kuning bagi PSMS. (IA)

author avatar
Redaksi
Redaksi INFOACEH.net

Lainnya

Sebutan Kakak-Adik Sinyal Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
Nasib Hasto Diprediksi Mirip Tom Lembong
Ngaku Diseret-seret, Dian Sandi Pengunggah Foto Ijazah Jokowi Tetap Yakin
Dokter Gigi di Lubuklinggau Sumsel Digerebek Suami Saat Berduaan dengan Pria Muda di Indekos
Pinjaman Kopdes Merah Putih Berpotensi Gagal Bayar Rp 85,96 Triliun
Setelah bertahun-tahun hidup dalam gelap, Ibu Durnawati di Aceh Utara akhirnya dapat menikmati terang dari program listrik gratis PLN. (Foto: Ist)
Wagub Aceh Fadhlullah didampingi Ketua MPU Aceh Tgk Faisal Ali bersilaturahmi dengan Sekjen MUI di kantor MUI Pusat, Jakarta Pusat, Rabu, 23 Juli 2025. (Foto: Humas BPPA)
Seekor Sapi Dibakar dalam Latihan Ritual Sapi Merah di Utara Israel, Al-Aqsa Makin Terancam?
Mas Menteri Core Team
Dituduh Palsukan Akta, Rey Utami-Pablo Benua Dilaporkan ke Bareskrim
Viral Siswa Baru di Blitar Dianiaya Senior Saat MPLS, Dipanggil ke Belakang Toilet dan Dikeroyok
Jokowi Harus Diproses Hukum Jika IKN Turun Kelas
Ulama Sebut Kebijakan Pendidikan Dedi Mulyadi Diskriminatif
Kopda Bazarsah Dituntut Hukuman Mati Karena Tembak Tiga Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan
PDIP No Comment soal Tidak Dapat Undangan di Kongres PSI
Simbol Rekonsiliasi atau Luka Lama yang Belum Sembuh?
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Tragis, Pria Tewas Setelah Tersedot ke Mesin MRI karena Pakai Kalung Logam
Prajurit TNI Tabrak Warga di Bantul hingga Tewas, Dandim Bantah Mabuk
Tutup
Enable Notifications OK No thanks