Dengan prestasi unggul ini, Rektor menyakini, berbagai program kerja yang telah USK realisasikan selama ini untuk membesarkan kampus ini telah berada di jalur yang benar.
“Semua ini menunjukkan, apa yang telah dilakukan USK salama ini sudah on the track. Tentu saja, semua ini tujuan akhirnya adalah untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” pungkaa Rektor USK yang akan segera mengakhiri masa jabatannya. (IA)