BANDA ACEH – Ketua DPD I Partai Golkar Aceh Teuku Muhammad Nurlif menyantuni lebih kurang 30 orang anak yatim dalam rangkaian HUT ke-57 Partai Golkar.
Santunan kali ini sedikit unik, karena para anak yatim dibawa membeli buku dan alat tulis di toko buku Gramedia di kawasan Lampineung dan makan KFC Simpang Lima dengan menggunakan Bus Damri, Sabtu (30/10).

“Hari ini masih dalam rangkaian HUT Partai Golkar dan momentumnya bertepatan dengan maulid Nabi Muhammad SAW, anak yatim kita ajak keliling toko buku untuk membeli keperluan sekolah dan kita ajak makan di KFC, ini hanya sedikit perhatian dari kami Partai Golkar Aceh untuk anak yatim,” terang TM Nurlif.
Ikut dalam rombongan mendampingi ketua Partai Golkar Aceh para pengurus Partai Golkar Aceh di antaranya Sekretaris DPD I Partai Golkar Aceh Ali Basrah.
Anggota DPR Aceh Nurlelawati, anggota DPRK Banda Aceh Kasumi Sulaiman dan sejumlah kader Golkar Aceh. (IA)