Pj Bupati Aceh Besar Pantau Langsung Input Data Hasil Pemilu di Kecamatan
Semua kotak suara yang masuk ke PPK kecamatan sudah diamankan di Gudang Logistik Komplek Kantor Camat Darul Imarah, dan rekapitulasi akan dilakukan di Gedung Unit Daerah Kerja Pembangunan (UDKP) Kecamatan Darul Imarah.
“Alhamdulillah kotak suaranya aman, dan sudah ditempatkan di gudang logistik dengan pengawalan ketat dari pihak keamanan, sedangkan ruang rekapitulasi suara di kecamatan akan digunakan gedung UDKP,” ungkapnya.
Hal senada dikatakan Ketua PPK Kecamatan Ingin Jaya Alfian, bahwa pemungutan suara di Kecamatan Ingin Jaya berjalan lancar, aman dan kondusif dan hari ini tim sedang melakukan input data.
“Alhamdulillah di Ingin Jaya lancar, hari ini kita sedang menginput data, dan Insya Allah mungkin jika tidak berhalangan, hari Minggu akan kita lakukan rekapitulasi suara di kecamatan,” pungkasnya. (IA)