PKS Bertransformasi: Al Muzzammil Yusuf Gantikan Sohibul Iman sebagai Presiden
Infoaceh.net – Menyambut Pemilu 2029, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melakukan rotasi kepemimpinan besar-besaran guna menghadapi persaingan yang semakin ketat.
PKS sadar bahwa Pemilu 2029 akan diwarnai oleh dominasi generasi muda. Karena itu, partai berlambang bulan sabit ini membutuhkan pemimpin yang mengerti aspirasi anak muda.
Setelah menetapkan M. Sohibul Iman sebagai Ketua Majelis Syuro pada Selasa (3/6/2025), pada Rabu (4/6/2025) PKS mengangkat Dr. Al Muzzammil Yusuf sebagai Presiden PKS periode mendatang. Penetapan ini dilakukan melalui forum Majelis Syuro yang diikuti oleh para senior PKS.
Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Hidayat Nur Wahid, menyatakan proses pemilihan berjalan damai dan demokratis.
“Iya benar, Majelis Syuro PKS telah digelar dengan damai dan demokratis sejak kemarin (3 Juni) hingga tadi jelang zuhur (4 Juni 2025),” kata Hidayat, dikutip dari Tribunnews.com.
Profil Al Muzzammil Yusuf
Dr. H. Al Muzzammil Yusuf, M.Si., lahir di Tanjung Karang, Lampung, pada 6 Juni 1965. Saat ini ia menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Fraksi PKS untuk Daerah Pemilihan Lampung I, yang meliputi sejumlah kabupaten dan kota di Lampung.
Al Muzzammil menikah dengan Nurul Hidayati K. Ubaya, S.S., MBA, dan dikaruniai tiga anak serta telah memiliki tiga cucu.
Sejak 2004, Al Muzzammil telah menjabat sebagai anggota DPR/MPR RI selama lima periode berturut-turut. Beberapa jabatan penting yang pernah diembannya adalah:
-
Wakil Ketua Komisi III DPR RI (2005–2007, 2012–2014)
-
Wakil Ketua Baleg DPR RI (2007–2009)
-
Wakil Ketua Komisi II DPR RI (2015–2017)
-
Wakil Ketua FPKS MPR RI (2014–2019, 2019–2024)
-
Anggota Komisi I DPR RI (2019–2024)
-
Anggota Komisi XIII DPR RI (2024-sekarang)
-
Tim Sosialisasi 4 Pilar MPR RI sejak 2004
Riwayat Pendidikan
Al Muzzammil menempuh pendidikan S1 Ilmu Politik di Universitas Indonesia. Gelar magister dan doktor diraihnya di Universitas Sahid pada jurusan Ilmu Komunikasi Politik. Selain itu, ia pernah belajar bahasa Arab di Kairo, Mesir, dan bahasa Inggris di Sydney, Australia, masing-masing selama satu tahun.
- Al Muzzammil Yusuf
- Demokrasi Indonesia
- DPR RI
- Generasi Muda PKS
- Hidayat Nur Wahid
- Ketua Majelis Syuro PKS
- M Sohibul Iman
- nasional
- Parlemen Indonesia
- Partai Islam
- Partai Islam Indonesia
- Partai Keadilan Sejahtera
- Partai Politik
- Pemilihan Umum 2029
- pemilu 2029
- peristiwa
- pks
- politik Indonesia
- Politik Pemuda
- prabowo:
- Presiden PKS
- Rotasi Kepemimpinan PKS
- Struktur Kepengurusan PKS
- www.infoaceh.net