Gampong Lamkawee dan Dompet Dhuafa Jalin Kerja Sama Bangun Desa Sehat
Infoaceh.net, Aceh Besar – Gampong Lamkawee Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar dan lembaga kemanusiaan Dompet Dhuafa sepakat menjalin kerja sama meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui program-program kesehatan dan lingkungan.
Kesepakatan ini ditandai penandatangan nota kesepahaman antara Koordinator Wilayah LKC Dompet Dhuafa Aceh Arfan Ramadhan dan Keuchik Lamkawee Husaini di Kantor Keuchik Gampong setempat, Senin (7/4/2025).
Dalam nota kesepahaman yang ditandatangani kedua pihak, kerja sama ini mencakup sejumlah program prioritas yang menyasar isu-isu krusial di tingkat desa.
Fokus utamanya penguatan layanan kesehatan berbasis komunitas, penyediaan sarana sanitasi yang layak, serta pemberdayaan masyarakat melalui pendekatan lingkungan dan spiritual.
Secara lebih rinci, ruang lingkup kerja sama meliputi pengembangan ruang hijau produktif seperti kebun komunitas dan tanaman obat keluarga, deteksi dini serta pendampingan pengobatan pasien tuberkulosis, penanganan stunting melalui intervensi gizi ibu hamil dan balita, dan peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak.
Selain itu, edukasi serta pemantauan penyakit tidak menular seperti hipertensi dan diabetes juga menjadi bagian dari program, termasuk dukungan terhadap kesehatan mental dan pembinaan spiritual warga.
Keuchik Lamkawee Husaini menyambut baik inisiatif tersebut. Ia menyebut kerja sama ini sebagai langkah penting menuju desa yang lebih sehat dan berdaya.
“Kami percaya, kolaborasi ini akan membawa dampak nyata dan berkelanjutan bagi masyarakat,” ujarnya.
Koordinator Wilayah LKC Dompet Dhuafa Aceh Arfan Ramadhan mengungkapkan Dompet Dhuafa akan terlibat sejak tahap asesmen hingga evaluasi program, sedangkan pemerintah desa bertugas memastikan keterlibatan aktif masyarakat serta integrasi kegiatan ke dalam rencana pembangunan desa.
“Dompet Dhuafa akan mendampingi pelaksanaan setiap program mulai dari tahap asesmen, perencanaan, hingga evaluasi,” ungkap Arfan Ramadhan.