Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal mengecek langsung kehadiran Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Tenaga Non ASN pada hari pertama masuk kerja pascalibur lebaran, Selasa, 8 April 2025.
Beberapa OPD pun mencatatkan persentase kehadiran 100 persen, di antaranya Sekretariat Daerah, RSUD Meuraxa, Satpol PP/WH, Dinas Damkar dan Penyelamatan, DLHK3, Disdukcapil, BKPSDM, Kecamatan Meuraxa, dan Puskesmas Ulee Kareng.