Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Ilyas Ismail Terpilih Sebagai Ketua PWI Aceh Timur

Ilyas Ismail terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PWI Kabupaten Aceh Timur periode 2023-2026 dalam Konferensi VII di The Royal Idi Hotel, Kamis (23/2)

IDI — Ilyas Ismail terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Aceh Timur periode 2023-2026 dalam Konferensi VII yang berlangsung di The Royal Idi Hotel, Kamis (23/2/2023).

Ilyas Ismail sebelumnya merupakan Sekretaris PWI Aceh Timur mengantikan Musyawir yang telah dua periode menjabat Ketua PWI Aceh Timur sejak 2016-2019 dan 2019-2022.

Dalam kesempatan tersebut, Ilyas Ismail mengatakan, ia bersyukur dipercayakan sebagai Ketua PWI Kabupaten Aceh Timur secara aklamasi. “Saya siap melaksanakan amanah hingga tiga tahun kedepan,” katanya.

Dalam konferensi tersebut juga diben kepengurusan PWI Aceh Timur periode tiga tahun ke depan, yakni Sekretaris Maulana Amri dan Hayaturrahmah sebagai Bendahara.

Sementara Ketua PWI Aceh Timur periode sebelumnya, Musyawir yang sudah dua periode menakhodai PWI Aceh Timur (2016-2019 dan 2019-2022) berkeyakinan kepengurusan berikutnya bisa membawa organisasi profesi ini semakin lebih baik.

“Banyak program yang harus kita lanjutkan baik terkait peningkatan kapasitas organisasi maupun anggota. Kita akan terus bekerja untuk kebaikan organisasi dan tugas profesi setiap anggotanya,” ujar pria yang akrab disapa Cek Mus.

Musyawir dalam penyampaiannya mengucapkan terimakasih atas atensi para anggota PWI Aceh Timur yang telah mempercayainya sejak 6 tahun untuk memimpin PWI Aceh Timur.

“Saya juga mohon maaf apabila, saat masih menjabat sebagai ketua terdapat hal yang kurang bahkan tidak berkenan, baik itu disengaja maupun yang tidak disengaja,” papar Musyawir.

Ia juga berharap, kepengurusan berikutnya bisa membawa organisasi ini semakin lebih baik dari sebelumnya.

Konferensi VII PWI Aceh Timur dihadiri Pj Bupati Aceh Timur beserta unsur Forkopimda, para Kepala OPD, mitra kerja dari lembaga dan lintas organisasi serta tamu undangan lainnya.

Turut hadir Ketua PWI Aceh Nasir Nurdin didampingi Sekretaris Muhammad Zairin.

Sejumlah Ketua dan Pengurus PWI dari kabupaten/kota lainnya, di antaranya Kota Langsa, Aceh Tamiang, Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara ikut menghadiri Konferensi VII PWI Aceh Timur. (IA)

author avatar
Redaksi
Redaksi INFOACEH.net

Lainnya

Direktorat Jenderal Pajak resmi meluncurkan Piagam Wajib Pajak (Taxpayers’ Charter) sebagai langkah penting memperkuat hubungan antara negara dan wajib pajak. (Foto: Ist)
Ini Terbalik, Sudah Dinyatakan Asli Baru Dilakukan Penyitaan
Kasus Ijazah Dibantu Penyelesaian, Pemakzulan Gibran akan Landai
Oknum Guru Ngaji di Bandung Perkosa Santri Perempuan Berkali-kali
Sebutan Kakak-Adik Sinyal Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
Nasib Hasto Diprediksi Mirip Tom Lembong
Ngaku Diseret-seret, Dian Sandi Pengunggah Foto Ijazah Jokowi Tetap Yakin
Dokter Gigi di Lubuklinggau Sumsel Digerebek Suami Saat Berduaan dengan Pria Muda di Indekos
Pinjaman Kopdes Merah Putih Berpotensi Gagal Bayar Rp 85,96 Triliun
Setelah bertahun-tahun hidup dalam gelap, Ibu Durnawati di Aceh Utara akhirnya dapat menikmati terang dari program listrik gratis PLN. (Foto: Ist)
Wagub Aceh Fadhlullah didampingi Ketua MPU Aceh Tgk Faisal Ali bersilaturahmi dengan Sekjen MUI di kantor MUI Pusat, Jakarta Pusat, Rabu, 23 Juli 2025. (Foto: Humas BPPA)
Seekor Sapi Dibakar dalam Latihan Ritual Sapi Merah di Utara Israel, Al-Aqsa Makin Terancam?
Mas Menteri Core Team

Mas Menteri Core Team

Opini
Dituduh Palsukan Akta, Rey Utami-Pablo Benua Dilaporkan ke Bareskrim
Viral Siswa Baru di Blitar Dianiaya Senior Saat MPLS, Dipanggil ke Belakang Toilet dan Dikeroyok
Jokowi Harus Diproses Hukum Jika IKN Turun Kelas
Ulama Sebut Kebijakan Pendidikan Dedi Mulyadi Diskriminatif
Kopda Bazarsah Dituntut Hukuman Mati Karena Tembak Tiga Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan
PDIP No Comment soal Tidak Dapat Undangan di Kongres PSI
Tutup
Enable Notifications OK No thanks