Ketua DPRK Motivasi Anak Muda Komunitas Cat Lovers Banda Aceh
Dari penelitian diketahui bahwa pemilik kucing lebih sensitif secara sosial, lebih mempercayai orang lain, dan lebih menyukai orang lain dari pada orang yang tidak memiliki hewan peliharaan.
“Ketika seseorang atau hewan membuat kita merasa baik dan terhubung, hal itu membangun kemampuan kita untuk berhubungan baik dengan orang lain. Jika dengan saja kita bisa baik, apalagi dengan sesama manusia,” tutur Farid yang juga Ketua DPD PKS Kota Banda Aceh itu.
Sementara Natalina Christanto selaku panitia menyampaikan kegiatan tersebut diselenggarakan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat agar sehingga tidak ada lagi manusia yang menyakiti hewan.
Dalam kegiatan itu juga memberikan konsultasi kesehatan kucing, vaksinasi rabies gratis. Komunitas ini juga akan mengagas gerakan peduli kucing jalanan, dimana gerakan ini akan membuat tempat makan dan minum bagi kucing jalanan di Banda Aceh.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan edukasi kepada pet owner, khususnya pemilik kucing agar bisa sama-sama menjaga kesehatan dan kesejahteraan hewan peliharaan,” tutur Natalina. (IA)