Kodam IM Investigasi Akun Tik Tok Catut Prajurit TNI Dukung Capres
BANDA ACEH – Kodam Iskandar Muda (IM) telah melakukan investigasi akun Tik Tok yang mencatat nama prajurit TNI untuk mendukung calon presiden nomor urut 2.
Akun @teukuaditya5 yang memuat video dengan backsound lagu “sorry ye” dan menggunakan foto Serda Teuku Aditya Maulida Putra dari Satuan Yonkav 11/MSC Kodam IM.
Setelah dilakukan penelusuran, Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IM Kolonel Inf Irhamni Zainal mengungkapkan bahwa akun tersebut adalah palsu dan bukan akun milik Serda Aditya.
Menurut Irhamni, video dalam akun Tik Tok tersebut menimbulkan persepsi adanya dukungan terhadap salah satu paslon Pilpres dan menimbulkan persepsi TNI tidak netral.
Oleh karena itu, Pangdam Iskandar Muda telah memerintahkan seluruh prajurit dan PNS Kodam IM untuk memegang teguh netralitas TNI pada Pemilu 2024.
“Kami sudah melakukan investigasi dan penelusuran terhadap akun Tiktok @teukuaditya5 tersebut. Hasilnya, kami dapat memastikan bahwa akun tersebut adalah palsu dan bukan milik Serda Teuku Aditya Maulida Putra,” ujar Kolonel Inf Irhamni Zainal dalam keterangan pers yang diterima Sabtu (20/1/2024).
Irhamni juga menjelaskan bahwa langkah-langkah telah dilakukan untuk memastikan netralitas TNI pada Pemilu 2024.
Seluruh prajurit dan PNS Kodam IM telah diberikan buku saku Netralitas TNI dan arahan melalui surat edaran resmi.
“Sudah kami sampaikan kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam IM untuk memegang teguh netralitas TNI pada Pemilu 2024. Kami juga telah membagikan buku saku netralitas TNI dan memberikan arahan melalui surat edaran resmi,” jelas Irhamni.
Kolonel Inf Irhamni menegaskan bahwa TNI sebagai institusi negara harus tetap netral dalam setiap tahapan Pemilu.
“TNI sebagai institusi negara harus menjaga netralitasnya dalam setiap tahapan Pemilu. Kami akan terus mengawasi dan memastikan seluruh prajurit dan PNS Kodam IM mematuhi aturan netralitas TNI,” pungkasnya.
Berikut pernyataan lengkap keterangan pers Kapendam Iskandar Muda
Bahwa pada Tgl 18 Januari 2024 telah ditemukan akun Tiktok dengan akun @teukuaditya5 yg di dalamnya berisi video dengan foto Serda Teuku Aditya Maulida Putra (Satuan Yonkav 11/MSC Kodam Iskandar Muda), dengan menggunakan backsound lagu “sory ye”, sehingga menimbulkan persepsi, adanya dukungan terhadap salah satu Paslon Pilpres, dan menimbulkan persepsi TNI tidak netral.
Langkah-langkah yang dilakukan Kodam IM :
1. Kodam Iskandar Muda telah melaksanakan investigasi dan penelusuran dengan hasil, telah ditemukan terdapat akun tiktok yang menggunakan gambar dan video dari Serda Teuku Aditya Maulida Putra, Ba Yonkav 11/MSC Kodam Iskandar Muda.
2. Dari akun tsb, bahwa ternyata akun Tiktok @Teukuaditya5, merupakan akun palsu (bukan akun milik Serda Teuku Aditya Maulida Putra).
Berdasarkan hasil temuan investigasi dan penelusuran tersebut, dengan ini, kami pihak Kodam Iskandar Muda memastikan bahwa video dalam akun tiktok @teukuaditya5, yang memuat video dengan backsound “sory ye” adalah bukan akun pribadi milik Serda Teuku Aditya Maulida Putra, Ba Kikav 11 Kodam Iskandar Muda.
Pangdam Iskandar Muda, sejak awal, telah memerintahkan kepada seluruh prajurit dan Pns Kodam Iskandar Muda, untuk memegang teguh Netralitas TNI pada Pemilu 2024.
Beberapa langkah telah dilakukan dengan membagikan buku saku Netralitas TNI kepada seluruh jajaran Kodam Iskandar Muda.
Selanjutnya melalui surat edaran resmi, Pangdam Iskandar Muda juga telah memberikan arahan kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodam Iskandar Muda untuk selalu memegang teguh arahan Panglima TNI dan Kasad tentang netralitas TNI. (IA)