Infoaceh.net

Portal Berita dan Informasi Aceh

Lantik 418 Bintara Remaja, Kapolda Aceh Pesan Jaga Nama Baik Institusi

Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko melantik 418 Bintara Remaja Polri saat memimpin upacara penutupan pendidikan dan pembentukan Bintara (Diktukba) Polri di SPN Seulawah, Aceh Besar, Kamis (21/12)

SEULAWAH — Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko meminta Bintara Remaja Polri yang baru dilantik selalu menjaga kehormatan diri serta nama baik keluarga dan institusi dengan menghindari segala bentuk pelanggaran disiplin, kode etik profesi Polri dan pidana.

Hal tersebut disampaikan Irjen Achmad Kartiko di hadapan 418 Bintara Remaja Polri saat memimpin upacara penutupan pendidikan dan pembentukan Bintara Polri di Sekolah Polisi Negara (SPN) Seulawah, Saree, Kabupaten Aceh Besar, Kamis, 21 Desember 2023.

Alumni Akabri 1991 itu mengatakan, program pendidikan dan pembentukan bintara Polri tentunya menjadi aspek penting untuk menunjang pelaksanaan tugas Polri agar lebih optimal, sehingga pelayanan publik juga makin meningkat serta kehadiran polisi makin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Mulai hari ini, pada diri saudara-saudara sekalian telah melekat identitas dan kehormatan profesi serta tugas dan tanggung jawab sebagai bhayangkara negara. Setiap sikap, tutur kata dan perilaku akan menjadi tauladan bagi masyarakat,” kata Achmad Kartiko kepada bintara remaja.

Dalam kesempatan itu, Achmad Kartiko juga mengucapkan selamat kepada para orang tua atas keberhasilan anaknya menjadi anggota Polri yang baru saja dilantik.

Doa dan dukungan para orang tua jadi dorongan spiritual agar dalam menjalankan tugas nanti bintara remaja dapat melindungi, mengayomi, dan melayani, serta menegakkan hukum secara profesional.

Sebagaimana dipahami bersama, tugas Polri ke depan makin berat dan kompleks. Kondisi ini dipengaruhi perkembangan lingkungan strategis yang pesat, ilmu pengetahuan, teknologi, serta dinamika politik menjelang penyelenggaraan Pemilu 2024 yang pentahapan sedang berjalan.

Menyikapi hal tersebut, Polri dituntut melakukan langkah-langkah proaktif, melalui berbagai upaya preemtif, preventif, dan penegakan hukum, sehingga kondusifitas kamtibmas dapat terjaga dan masyarakat merasa aman dan nyaman dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Di akhir kesempatannya, Achmad Kartiko juga menyampaikan beberapa penekanan kepada bintara remaja yang baru dilantik.

Pertama, dia meminta agar bintara remaja dalam bertugas nantinya selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada tuhan yang maha esa sebagai pedoman hidup dan pelaksanaan tugas.

Kedua, memegang teguh dan dan mengamalkan nilai-nilai tribrata dan catur prasetya dalam setiap langkah pengabdian sebagai insan bhayangkara.

Ketiga, agar memahami dengan baik dan melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh, penuh keikhlasan, dan bertanggung jawab.

Keempat, terus berkembang dan membekali kemampuan dengan belajar. Karena sejatinya hidup itu merupakan pembelajaran yang panjang dan tidak pernah berhenti atau dikenal dengan istilah life long learning.

Terakhir, bintara remaja agar senantiasa membangun komunikasi positif dengan masyarakat, serta memperkuat sinergisitas dan soliditas dengan TNI, Pemerintah Daerah, serta komponen bangsa lainnya guna memelihara stabilitas kamtibmas.

“Waktu pendidikan yang relatif singkat ini belumlah cukup untuk membentuk petugas lapangan yang tangguh dan berkarakter kebhayangkaraan. Diperlukan upaya pengembangan kemampuan diri yang dilaksanakan secara berkelanjutan melalui proses belajar dari pengalaman dan melibatkan diri pada kegiatan operasional. Hal itu juga untuk menambah wawasan dan meningkatkan keterampilan, sehingga pelaksanaan tugas dapat terselenggara dengan baik,” demikian Achmad Kartiko. (IA)

author avatar
Redaksi
Redaksi INFOACEH.net

Lainnya

Persiraja Banda Aceh mendatangkan Blbek Timnas U-20, Fava Sheva Rustanto. (Foto: Ist)
Dai nasional yang dikenal “Ustaz Akhir Zaman”, Abuya KH Dr (HC) Zulkifli Muhammad Ali Lc MPd. (Foto: Ist)
Kepala BPKA Reza Saputra menerima kunjungan Dirlantas Polda Aceh, Kombes Pol Deden Supriyatna Imhar beserta jajaran di ruang kerjanya, Selasa (22/7). (Foto: Ist)
Penipuan mengatasnamakan istri Gubernur Aceh di sosial media Facebook dengan akun bernama Marlinaa Usman. (Foto: Ist)
Warga yang belanja pada Gerakan Pangan Murah (GPM) membawa pulang beras yang dibeli di halaman Kantor Camat Darul Imarah, Selasa (22/7). (Foto: Ist)
Sejumlah pohon besar dan ranting tua di Banda Aceh dilaporkan patah dan tumbang, menutup badan jalan, menghambat lalu lintas, serta membahayakan keselamatan pengguna jalan akibat angin kencang.
Wagub Aceh, Fadhlullah penandatanganan kerja sama antara Kemenristek Dikti dan pemerintah daerah di Kemenristek, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 22 Juli 2025. (Foto: Humas BPPA)
Wali Kota Sabang Zulkifli H Adam saat bersama Direktur RSUD Sabang dr Cut Meutia Aisywani, SpA (kanan)
MTsN 1 Model Banda Aceh menyalurkan santunan kepada anak-anak yatim dalam kegiatan bertajuk "Lebaran Yatim", Senin (21/7). (Foto: Ist)
Dinas Sosial Banda Aceh menyerahkan bantuan masa panik untuk korban angin kencang pada dua gampong di Kota Banda Aceh. (Foto: Ist)
Keluarga besar Kejati Aceh, Selasa (22/7) menggelar syukuran sederhana dalam memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-65 tahun 2025 di aula rapat lantai 2 Kejati setempat. (Foto: Ist)
Tiga Polwan terbaik Polda Aceh berhasil meraih juara II kategori Presisi Beregu Polwan Kapolri Cup 2025 yang digelar di Lapangan Tembak Presisi Hoegeng Iman Santoso, Mako Korbrimob Polri Kelapadua, Cimanggis, Depok.
Pangdam IM Mayjen TNI Niko Fahrizal memimpin apel gelar Batalyon Komposit Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) di lapangan Blang Padang Banda Aceh, Selasa (22/7). (Foto: Ist)
Wakil Rektor I USK Prof Dr Ir Marwan
DPD Partai Gerindra Aceh, Selasa (22/7), menerima kunjungan istimewa Pimpinan Perwakilan Parti Islam Se-Malaysia (PAS) Selangor beserta rombongan. (Foto: Infoaceh.net/Fauzan)
Wali Kota Sabang Zulkifli H Adam bertemu jajaran PWI Kota Sabang, Selasa, 22 Juli 2025 di ruang rapat lantai III Sekretariat Daerah Kota Sabang. (Foto: Ist)
645 peserta ikut ujian jalur mandiri penerimaan mahasiswa baru dengan Sistem Seleksi Eleketronik Tahun 2025 di kampus UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Selasa (22/7). (Foto: Ist)
Kepala Bidang Fasilitas Bea dan Cukai Kanwil DJBC Aceh, Leni Rahmasari bersama Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan dan Humas, Muparrih saat berkunjung ke kantor redaksi media INFOACEH.NET di Jalan Prof Ali Hasjmy, Lamteh, Banda Aceh, Selasa (22/7). (Foto: Ist)
Fajri Bugak didampingi tim pemenangan, Suryadi, menyerahkan berkas pencalonan kepada ketua panitia pelaksana Konferensi VII PWI Bireuen tahun 2025, Akhyar Rizki, di kantor PWI setempat, Selasa sore (22/7).
Tutup
Enable Notifications OK No thanks