ACEH BESAR — Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, Jum’at siang (19/8/2022), melakukan peletakan batu pertama pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS 3R) di Gampong Meunasah Kulam, Kecamatan Mesjid Raya
Pembangunan TPS3R itu merupakan bagian dari program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
Program ‘Kotaku’ dalam pelaksanaannya menggunakan platform kolaborasi antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi, kota/kabupaten, masyarakat dan stakeholder lainya, dengan memposisikan masyarakat dan pemerintah kabupaten/kota sebagai pelaku utama.
Muhammad Iswanto dalam pernyataannya di sela kegiatan itu menyebutkan, pembangunan TPS3R menjadi salah satu solusi untuk penyelesaian masalah sampah di Aceh Besar. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pembangunan tempat pembuangan sampah tersebut.
Kepada Camat, Koramil dan Polsek, Iswanto juga menyampaikan pesan agar mengawal pembangunan itu sebagai bentuk dukungan terhadap program penyelesaian permasalahan sampah, sehingga masyarakat akan merasakan manfaatnya.
“Mari tunjukkan kepada donatur yang sudah berkenan membantu, bahwa pemilihan lokasi TPS3R di gampong ini tidak salah. Kita harus buktikan,” sebut Iswanto.
Iswanto juga menyebutkan, segala usaha dan dukungan yang dilakukan akan memiliki dampak besar di kemudian hari dalam membangun Aceh Besar.
“Kita melakukan lompatan-lompatan kecil, insya Allah lompatan kecil ini, akan berubah menjadi lompatan besar dengan cakupan hasil yang besar pula,” kata Iswanto.
Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Aceh, Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Deni Arditya yang hadir pada acara itu mengatakan, dirinya yakin dengan dukungan langsung Pj Bupati dan seluruh stakeholder, pembangunan TPS3R akan berjalan lancar.
“Artinya kita semua mendukung bahwa program kegiatan ini akan mengentaskan kekumuhan di wilayah Aceh Besar,” ujar Deni.
Deni juga menyampaikan terima kasih kepada para pihak yang telah bersama-sama mendukung kegiatan itu. Ia berharap proses pembagunannya berjalan lancar sehingga segera dapat dioperasikan dan manfaatnya akan dirasakan masyarakat.