Pj Gubernur Ingin HUDA Berdampingan dengan Pemerintah Aceh
Tu Sop mengatakan, kemajuan suatu daerah maupun negara sangat ditentukan oleh etika dan moral penduduknya.
Oleh sebab itu, peran para agamawan dalam mengintegrasikan nilai etika ke seluruh lini kehidupan masyarakat merupakan hal yang urgen.
“Mari kita isi dakwah ke ruang kosong yang tidak terjamah majelis taklim, khutbah, dan pendidikan dayah,” kata Tu Sop.
“Pada malam ini mari kita berkolaborasi, dimana perbedaan status menjadi saling memperkuat bukan saling melemahkan,” pungkas Tu Sop.
Mubes IV HUDA diikuti 300 peserta yang terdiri unsur ulama, pimpinan Dayah, dan pengurus wilayah HUDA.
Sejumlah ulama kharismatik Aceh ikut hadir, di antaranya Abu Kuta Krueng, Abu Mudi Samalanga, Waled Nu, Abi Daud Hasbi dan sejumlah ulama besar lainnya. Mubes akan berlangsung selama empat hari, mulai 1 – 4 Desember 2023. (IA)