Aceh Besar — M. Nasir (53), warga Desa Tampok Blang, Kecamatan Sukamakmur, Aceh Besar ditemukan tewas dalam posisi tergantung di pohon di kawasan persawahan gampong setempat, Kamis (5/8) pagi.
Jasad korban awalnya ditemukan warga setempat. Aparat keamanan yang menerima informasi ini pun langsung menuju ke lokasi untuk mengevakuasi korban.
Korban diduga bunuh diri, dengan cara gantung diri menggunakan tali tambang plastik di pohon Kedondong/ pohon kuda-kuda pagar di pinggir sawah di Desa Tampok Blang.
Penemuan mayat tergantung di pohon, menghebohkan masyarakat di desa tersebut.
Selanjutnya, Muspika dan masyarakat menurunkan korban dari atas pohon.
Kepolisian melakukan olah TKP dan selanjutnya melakukan identifikasi dengan membawa korban menggunakan ambulans Puskesmas ke Rumah Sakit Bhayangkara guna divisum.
Kapolres Aceh Besar AKBP Riki Kurniawan melalui Kasat Reskrim Polres Aceh Besar Iptu Zeska Julian Wijaya Kusuma membenarkan kasus penemuan warga gantung diri tersebut.
Saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap kasus tersebut.
“Iya benar, saat ini kasusnya masih kita selidiki lebih lanjut,” ujar Kasat saat dikonfirmasi melalui telepon.
Ia menjelaskan, jenazah korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan visum. Polisi pun masih melakukan olah TKP, memeriksa sejumlah saksi serta menunggu hasil visum visum dokter.
“Hal ini dilakukan untuk mengetahui penyebab pasti apakah korban bunuh diri atau karena unsur lainnya,” terangnya. (IA)