Aceh Besar, Infoaceh.net – Kecelakaan tragis terjadi di kawasan Gunung Paro, tepatnya di ruas Jalan Banda Aceh–Medan, Desa Paro, Kecamatan Leupung, Kabupaten Aceh Besar, Ahad malam (19/10/2025) sekitar pukul 20.15 WIB.
Sebuah truk box bernomor polisi BK 8056 XJ yang melaju dari arah Meulaboh menuju Banda Aceh diduga mengalami rem blong saat menuruni tanjakan tajam di jembatan kawasan Gunung Paro.
Truk tersebut hilang kendali, menabrak pagar besi jembatan, lalu terjun ke bawah jurang dengan posisi terbalik.
Kasat Lantas Polres Aceh Besar, AKP Ferianto, mengatakan insiden itu menyebabkan pengemudi truk meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara seorang penumpang hanya mengalami luka ringan.
“Korban meninggal diketahui bernama Suparman (64), warga Desa Buntu Bedimbar, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Sedangkan penumpang bernama Erlina (59), yang juga berasal dari alamat yang sama, mengalami luka ringan dan berhasil selamat,” ujar AKP Ferianto, Senin (20/10).
Menurutnya, kondisi cuaca saat kejadian gelap dan hujan, membuat jalan licin dan jarak pandang terbatas. Arus lalu lintas di kawasan itu juga sedang sepi.
“Truk diduga kehilangan kendali saat melintasi turunan dan tikungan tajam di jembatan. Kendaraan menabrak pagar besi, kemudian terperosok ke bawah dengan posisi terbalik,” jelas Ferianto.
Akibat kecelakaan tersebut, bagian depan dan atas truk mengalami kerusakan parah.
Petugas kepolisian dibantu warga sekitar mengevakuasi korban dan kendaraan dari dasar jembatan.
Kasat Lantas Polres Aceh Besar itu juga mengimbau agar instansi terkait segera memperbaiki penerangan jalan serta menambah rambu-rambu peringatan di kawasan Gunung Paro, mengingat kondisi medan yang rawan kecelakaan.
“Jalan di kawasan Gunung Paro memang dikenal berbahaya, terutama saat malam hari dan hujan. Kami berharap langkah antisipasi segera dilakukan,” pungkasnya.