Bireuen, Infoaceh.net — Momen haru terjadi di Kejaksaan Negeri (Kejari) Bireuen pada Senin pagi, 3 November 2025.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bireuen Munawal Hadi SH MH memimpin apel terakhirnya di Kejaksaan Negeri Bireuen, sekaligus pamit.
Kajari Bireuen Munawal Hadi SH MH mengingatkan jaksa selaku pejabat publik untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, saat memimpin apel untuk terakhir kali dalam pelaksanaan tugas di kabupaten Bireuen.
Jaksa yang merupakan bagian dari masyarakat maka harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Untuk itu diharapkan jajaran Kejaksaan Negeri Bireuen dapat meningkatkan rasa kepedulian atau sense of crisis terhadap keadaan atau kondisi yang terjadi di masyarakat dan hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan pertolongan dengan mengutamakan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi dan menjadi teladan yang baik,” ujarnya.
Kajari Bireuen juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada para pegawai Kejaksaan Bireuen selama 2 tahun 9 bulan ini memimpin kejaksaan di Bireuen untuk menjadi satker terbaik.
Seperti diketahui, Munawal Hadi diangkat dalam jabatan baru sebagai Kajari Simalungun di Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dan segera dilantik dalam waktu dekat.



